Judul : Harga Telur Ayam Ras Bervariasi
link : Harga Telur Ayam Ras Bervariasi
Harga Telur Ayam Ras Bervariasi
Ambon, Malukupost.com - Harga telur ayam ras yang ditawarkan para pedagang di pasar tradisional kota Ambon, bervariasi Rp1.300 hingga Rp1.400/telur.Pantauan di lokasi pasar Mardika dan Batumerah, Kamis (13/10), para pedagang menawarkan harga telur ayam ras bervariasi yakni Rp1.300 hingga Rp1.400/butir dan turun dari sebelumnya Rp1.500/butir.
"Sekarang ini harga telur ayam sudah mencapai harga normal, walau pun ada yang menjual dengan harga Rp1.400/butir," ujar Mansyur.
Dia menjelaskan, yang menjual dengan harga Rp1.400/butir itu hanya mencari sedikit keuntungan saja dengan memilih telur sedikit besar dari yang lainnya dalam satu ikat.
"Dalam satu ikat yang isinya sebanyak 180 butir dengan harga di tingkat agen Rp225.000/ikat. Didalamnya ada telur yang tidak sama ukuran, ada yang sedikit besar di jual dengan harga Rp1.400/butir," ujar Mansyur.
Pokoknya harga telur ayam ras sudah normal, lanjutnya, mudah-mudahan bisa bertahan.
Sedangkan harga daging sapi segar masih tetap bertahan yakni Rp90.000/kg, daging ayam beku asal Surabaya turun dari Rp33.000 menjadi Rp32.000/kg.
"Kalau ayam kampung juga masih tetap normal, yakni Rp75.000/ekor tergantung ukuran untuk jenis pejantan, sedangkan jenis betina Rp45.000 hingga Rp50.000/ekor tergantung ukuran," kata Mansyur.
Sedangkan, pedagang daging sapi segar, Basri mengatakan, bertahannya harga daging segar sudah biasa, malahan permintaan berkurang, kecuali menghadapi hari raya baru terjadi perubahan harga maupun permintaan meningkat tajam.
"Kalau hari-hari biasa seperti ini kurang, bahkan berjualan sampai pukul 09.00 WIT masih banyak stok," ujarnya. (MP-3)
Demikianlah Artikel Harga Telur Ayam Ras Bervariasi
Sekianlah artikel Harga Telur Ayam Ras Bervariasi kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.
Anda sekarang membaca artikel Harga Telur Ayam Ras Bervariasi dengan alamat link https://kabarkatanya.blogspot.com/2016/10/harga-telur-ayam-ras-bervariasi.html
0 Response to "Harga Telur Ayam Ras Bervariasi"
Posting Komentar