Judul : Dua Sekolah SD di Soppeng Studi Banding ke Yogyakarta, Ini Tujuannya
link : Dua Sekolah SD di Soppeng Studi Banding ke Yogyakarta, Ini Tujuannya
Dua Sekolah SD di Soppeng Studi Banding ke Yogyakarta, Ini Tujuannya
BONEPOS, SOPPENG - Kelompok Kerja Guru (KKG) Sekolah Ramah Anak Kabupaten Soppeng mengutus 29 panitia mengikuti studi banding Pengembangan wawasan pendidikan di SDN Pojo Kusuman 1 Yogyakarta pada 11-13 Februari 2017.
Sekretaris Panitia Alias, kepada Bonepos.com mengatakan, ada 2 Sekolah yang ditunjuk oleh Bupati Soppeng sebagai Sekolah Ramah Anak untuk tingkat SD yakni, SDN 1 Lamappoloware Kecamatan Lalabata dan SDN 168 Kessing Kecamatan Donri-Donri.
"Kegiatan ini dilakukan untuk mengetahui sejauh mana penerapan Sekolah Ramah Anak (SRA) di salah satu sekolah di Yogyakarta telah menerapkan sejak 10 tahun yang lalu, SRA ini arahnya adalah bagaimana Perlindungan Anak di sekolah yang selama ini banyak terjadi tindak kekerasan terhadap anak di sekolah,"ungkap Alias.
Ia mengatakan, Sekolah Ramah Anak yang ada di Kabupaten Soppeng ini baru diterapkan, sehingga harus banyak belajar di sekolah yang telah menerapkan SRA.
"Jadi diharapkan panitia agar kunjungan tersebut dapat menggali informasi lebih banyak dan bisa diterapkan saat nantinya kembali di Soppeng,"imbuhnya.
PEWARTA : NUR ALAM ABRA
EDITOR : JUMARDI
COPYRIGHT © BONEPOS 2016
EDITOR : JUMARDI
COPYRIGHT © BONEPOS 2016
Demikianlah Artikel Dua Sekolah SD di Soppeng Studi Banding ke Yogyakarta, Ini Tujuannya
Sekianlah artikel Dua Sekolah SD di Soppeng Studi Banding ke Yogyakarta, Ini Tujuannya kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.
Anda sekarang membaca artikel Dua Sekolah SD di Soppeng Studi Banding ke Yogyakarta, Ini Tujuannya dengan alamat link https://kabarkatanya.blogspot.com/2017/02/dua-sekolah-sd-di-soppeng-studi-banding.html
0 Response to "Dua Sekolah SD di Soppeng Studi Banding ke Yogyakarta, Ini Tujuannya"
Posting Komentar