Judul : Besok, PPP Makassar Gelar Konsolidasi di Biringkanaya
link : Besok, PPP Makassar Gelar Konsolidasi di Biringkanaya
Besok, PPP Makassar Gelar Konsolidasi di Biringkanaya
BONEPOS, MAKASSAR - Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Kota Makassar kembali akan menggelar Konsolidasi Internal dengan agenda Musyawarah Anak Cabang (Musancab) di Jalan Bontoa Raya Jalan Parangloe Kecamatan Biringkanaya Makassar, Minggu (23/04/2017) besok.
Wakil Ketua DPC PPP Kota Makassar, Rahman Hasanuddin dalam rilisnya mengungkapkan kesiapan pelaksanaan Musyawarah Anak Cabang(Musancab) tersebut
"Insya Allah besok Kita akan kembali menggelar konsolidasi dan pembenahan struktur untuk dua kecamatan di Daerah Pemilihan III yaitu Biringkanaya dan Tamalanrea", ungkapnya.
Mantan Ketua Umum PMII UIN Alauddin Makassar tersebut menargetkan tidak kurang dari 200 Kader PPP yang akan menghadiri agenda tersebut.
"Kita targetkan minimal 15 Kader per kelurahan yang akan hadir besok, totalnya 195 kader dari 13 Kelurahan yang ada di dua kecamatan tersebut, ditambah beberapa Pengurus DPC dan DPW yang akan hadir besok",ungkap Ketua IKA MDIA Bontoala itu.
Diketahui, pada Pemilihan Legislatif 2014 yang lalu, PPP Makassar berhasil mendudukkan Kadernya dari Dapil III (Biringkanaya-Tamalanrea), yaitu Abdul Wahid dengan perolehan suara 2.257 suara
PEWARTA : RAHMAN HASANUDDIN
EDITOR : JUMARDI
COPYRIGHT © BONEPOS 2017
EDITOR : JUMARDI
COPYRIGHT © BONEPOS 2017
Demikianlah Artikel Besok, PPP Makassar Gelar Konsolidasi di Biringkanaya
Sekianlah artikel Besok, PPP Makassar Gelar Konsolidasi di Biringkanaya kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.
Anda sekarang membaca artikel Besok, PPP Makassar Gelar Konsolidasi di Biringkanaya dengan alamat link https://kabarkatanya.blogspot.com/2017/04/besok-ppp-makassar-gelar-konsolidasi-di.html
0 Response to "Besok, PPP Makassar Gelar Konsolidasi di Biringkanaya"
Posting Komentar