Judul : Target 3 Besar, PPP Gelar Bimtek
link : Target 3 Besar, PPP Gelar Bimtek
Target 3 Besar, PPP Gelar Bimtek
BONEPOS, MAKASSAR - Partai Persatuan Pembangunan (PPP) menggelar Bimbingan Teknis (Bimtek) bagi anggota fraksi PPP di DPRD tingkat provinsi, dan kabupaten/kota se-Sulawesi Selatan, Sulawesi Barat, dan Sulawesi Tenggara, di Grand Clarion Hotel, Rabu Malam (12/4/2017).
Ketua DPW PPP Sulsel, HM Aras mengatakan kegiatan (Bimtek) ini dilakukan sebagai salah satu upaya dalam mencapai target 3 besar pada pemilu 2019
"DPC sangat perlu dihadirkan di Bimtek ini, karena kami sangat sadar bahwa anggota DPRD dan pengurus DPC, adalah etalase PPP. Apa pun yang kita lakukan, harus mencerminkan bahwa inilah PPP," kata Mantan Sekretaris DPW PPP Sulsel era Amir Uskara.
Target tersebut bukan tidak mungkin untuk diwujudkan kata dia. Dengan jumlah kursi PPP saat ini, yang sejajar dengan partai besar lainnya, dianggap Aras sebagai salah satu faktor pendongkar perolehan suara PPP.
"Perolehan suara DPR-RI dari Sulsel, kita mendudukkan tiga kursi. Kita berada di peringkat kedua setelah Golkar. Kita sama dengan Gerindra dan Demokrat. Di tingkat provinsi, kita sama NasDem (7 kursi). Sehingga untuk mencapai tiga besar, kita sisa membutuhkan dua strep peningkatan," tambahnya.
Hadir dalam Bimtek itu, Ketua DPP PPP Romahurmuziy, Wakil Ketua DPP PPP Amir Uskara, Ketua DPW PPP Sulsel M Aras beserta jajarannya, serta para Ketua DPC PPP se-Sulsel. (RH)
EDITOR : JUMARDI
COPYRIGHT © BONEPOS 2017
COPYRIGHT © BONEPOS 2017
Demikianlah Artikel Target 3 Besar, PPP Gelar Bimtek
Sekianlah artikel Target 3 Besar, PPP Gelar Bimtek kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.
Anda sekarang membaca artikel Target 3 Besar, PPP Gelar Bimtek dengan alamat link https://kabarkatanya.blogspot.com/2017/04/target-3-besar-ppp-gelar-bimtek.html
0 Response to "Target 3 Besar, PPP Gelar Bimtek"
Posting Komentar