Astaga..,! Ikan Paus Terdampar Lagi Di Pantai Seram Bagian Barat

Astaga..,! Ikan Paus Terdampar Lagi Di Pantai Seram Bagian Barat - Hallo sahabat KABAR KATANYA, Pada Artikel yang anda baca kali ini dengan judul Astaga..,! Ikan Paus Terdampar Lagi Di Pantai Seram Bagian Barat, kami telah mempersiapkan artikel ini dengan baik untuk anda baca dan ambil informasi didalamnya. mudah-mudahan isi postingan Artikel Berita, Artikel Daerah, Artikel Kabar, Artikel Kabar Katanya, Artikel Maluku, Artikel Ragam, yang kami tulis ini dapat anda pahami. baiklah, selamat membaca.

Judul : Astaga..,! Ikan Paus Terdampar Lagi Di Pantai Seram Bagian Barat
link : Astaga..,! Ikan Paus Terdampar Lagi Di Pantai Seram Bagian Barat

Baca juga


Astaga..,! Ikan Paus Terdampar Lagi Di Pantai Seram Bagian Barat

Ambon, Malukupost.com - Masyarakat di Kabupaten Seram Bagian Barat kembali dikejutkan dengan terdamparnya seekor Paus di daerah mereka, tepatnya di Pantai Kepala Lobang, Desa Sole, Kecamatan Huamual Belakang. Siaran pers Penerangan Kodam XVI/Pattimura yang diterima media ini, Selasa (30/5) menyatakan raksasa mamalia yang hidup di lautan itu ditemukan pertama kali dalam keadaan masih hidup, tetapi kemudian mati.
Ambon, Malukupost.com - Masyarakat di Kabupaten Seram Bagian Barat kembali dikejutkan dengan terdamparnya seekor Paus di daerah mereka, tepatnya di Pantai Kepala Lobang, Desa Sole, Kecamatan Huamual Belakang.

Siaran pers Penerangan Kodam XVI/Pattimura yang diterima media ini, Selasa (30/5) menyatakan raksasa mamalia yang hidup di lautan itu ditemukan pertama kali dalam keadaan masih hidup, tetapi kemudian mati.

Peristiwa paus terdampar di pantai merupakan fenomena alam yang sangat langka.

Pejabat Desa Sole, Ahad Asma mengatakan paus naas itu ditemukan pertama kali oleh Sharir, nelayan setempat.

Pria berusia 34 tahun itu sedang memeriksa speedboatnya di pantai, ketika ia mendengar suara dari benda besar yang menyemburkan air.

Ia lalu mendekat dan mendapati benda besar itu ternyata seekor paus. Ia lalu memberitahukan temuan itu kepada warga desa sehingga mereka beramai-ramai berdatangan ke Pantai Kepala Lobang untuk melihat secara langsung.

Setelah melakukan musyawarah dengan Kepala Desa Sole maupun sejumlah tokoh masyarakat setempat, warga secara bersama-sama mendorong paus tersebut ke laut. Namun karena badannya terlalu besar, hewan itu akhirnya mati karena terlalu lama terdampar di tepi pantai.

Berdasarkan hasil pemeriksaan, Danramil Piru Kapten Inf Atok Laturake mengatakan paus tersebut memiliki panjangnya 23 meter, lebar sekitar 4 meter. Beratnya belum dapat diketahui.

Penyebab kematian diduga karena pengaruh aktivitas kapal yang kerap melintas di perairan tersebut dan cuaca yang melanda Maluku akhir-akhir ini sangat buruk, yang sangat mengganggu kehidupan biota laut termasuk paus tersebut.

Namun demikian, Danramil Atok menyatakan anggotanya juga telah melakukan pemeriksaan, dan menyimpulkan penyebab kematian karena usia yang sudah tua.

Karena usianya yang terbilang sudah tua, menyebabkan ikan paus tersebut dengan mudahnya terseret arus laut dan terbawa oleh ombak hingga ke tepi pantai.

Saat rilis pers ini dibuat, bangkai paus besar itu masih berada di Pantai Batu Lobang dan menjadi tontonan masyarakat sekitar.

Menurut Danramil Atok, masyarakat masih bingung harus melakukan apa dan mereka khawatir bangkai paus itu akan membusuk dan mencemari lingkungan sekitar seperti yang pernah terjadi di Pantai Desa Iha,Kecamatan Huamual, juga di Kabupaten Seram Bagian Barat beberapa waktu lalu. (MP-5)


Demikianlah Artikel Astaga..,! Ikan Paus Terdampar Lagi Di Pantai Seram Bagian Barat

Sekianlah artikel Astaga..,! Ikan Paus Terdampar Lagi Di Pantai Seram Bagian Barat kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.

Anda sekarang membaca artikel Astaga..,! Ikan Paus Terdampar Lagi Di Pantai Seram Bagian Barat dengan alamat link https://kabarkatanya.blogspot.com/2017/05/astaga-ikan-paus-terdampar-lagi-di.html

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Astaga..,! Ikan Paus Terdampar Lagi Di Pantai Seram Bagian Barat"

Posting Komentar