Judul : Pemuda Muhammadiyah Usung Gerakan Aku Amien Rais
link : Pemuda Muhammadiyah Usung Gerakan Aku Amien Rais
Pemuda Muhammadiyah Usung Gerakan Aku Amien Rais
BONEPOS.COM, BANTEN - Menyikapi tuntutan yang dibacakan Jaksa Tipikor terkait tuntutan jaksa terhadap terdakwa Siti Fadilah Supari, disebutkan ada aliran dana Rp 600 juta yang diterima Amien Rais. Pimpinan Daerah Pemuda Muhammadiyah (PDPM) Kabupaten Pandeglang, Banten mengusung gerakan di media sosial dengan hastag Aku Amien Rais sebagai dukungan terhadap salah satu tokoh Muhammadiyah yang diberitakan seolah melakukan praktik korupsi.
Ketua PDPM Pandeglang, Ilma Fatwa Menegaskan, bersama Pemuda Muhammadiyah se-Indonesia akan melakukan berbagai gerakan dalam rangka memberi dukungan kepada Amien Rais. Terlebih kata Dia, Organisasi Ortom dan Angkatan Muda (AMM) Muhammadiyah diantaranya Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (IMM) dari Sabang sampai Maroke akan melakukan gerakan massif mendukung Amin Rais yang juga Pendiri Partai Amanat Nasional (PAN).
PDPM Pandeglang, kata Ilma, tegas menyikapi persoalan tersebut, bahkan dia mengajak melalui media social agar AMM dimanapun berada melakukan sikap yang sama, segera melakukan gerakan dan merapatkan barisan untuk memberi dukungan kepada Amien Rais.
“Jika ada upaya pembusukan terhadap Pak Amin Rais, maka AMM di Indonesia wajib menghentikannya. Bukan karena Pak Amien Rais tokoh partai politik, harus ada dikotomi antara PAN dan Muhammadiyah. Pak Amin yang kita kenal adalah sosok yang jauh dari mental korup,” kata Ilma, Minggu (4/6/2017).
Masih kata Ilma, opini yang beredar dimasyarakat menjadi liar. Seharusnya kata dia, KPK tidak tendensius dalam memainkan opini di public, sehingga menjadikan Muhammadiyah dan Amin Rais terpojokan.
“KPK terkesan tendensius dalam dengan memainkan opini melalui media, yang seolah-olah memojokan Muhammadiyah dan Amien Rais. Maka kami tegaskan, sikap kami adalah lawan. Dan ini akan kita lakukan secara masif,” tandasnya.
EDITOR : JUMARDI
COPYRIGHT © BONEPOS 2017
COPYRIGHT © BONEPOS 2017
Demikianlah Artikel Pemuda Muhammadiyah Usung Gerakan Aku Amien Rais
Sekianlah artikel Pemuda Muhammadiyah Usung Gerakan Aku Amien Rais kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.
Anda sekarang membaca artikel Pemuda Muhammadiyah Usung Gerakan Aku Amien Rais dengan alamat link https://kabarkatanya.blogspot.com/2017/06/pemuda-muhammadiyah-usung-gerakan-aku.html
0 Response to "Pemuda Muhammadiyah Usung Gerakan Aku Amien Rais"
Posting Komentar