Judul : LMPI Sulsel Minta DPRD Hearing Direktur RSUD Labuang Baji
link : LMPI Sulsel Minta DPRD Hearing Direktur RSUD Labuang Baji
LMPI Sulsel Minta DPRD Hearing Direktur RSUD Labuang Baji
Ketua Laskar Merah Putih Indonesia Sulawesi Selatan, Andi Nur Alim |
BONEPOS.COM, MAKASSAR - Penolakan pasien miskin yang menimpa Muhammad Ardiansyah 5 tahun, anak salah satu jurnalis media jawapos.com, Rahmayadi, di RSUD Labuang Baji, Jumat 25 Agustus 2017 malam kemarin, terus bergulir. Ketua Laskar Merah Putih Indonesia Sulawesi Selatan, Andi Nur Alim meminta DPRD Provinsi Sulawesi Selatan memanggil Direktur Rumah Sakit Labuang Baji untuk mepertanggung jawabkan perbuatannya.
Andi Nur Alim menilai manajemen rumah sakit labuang baji telah melanggar undang undang perlindungan anak dan undang-undang tentang kesehatan dimana pemerintah seharusnya menjadi garda terdepan dalam perlindungan anak utamanya ketika anak membutuhkan pelayanan medis.
Selain itu dia juga meminta gubernur sulawesi selatan Syahrul Yasin Limpo untuk mencopot Direktur RSUD labuang baji karena dinilai tidak profesional dalam memimpin rumah sakit labuang baji.
"untuk meminta dprd hearing kepala rumah sakit labuang baji kami akan melakukan persuratan secara resmi dan akan di kirim Senin besok, 28 Agustus 2017 sebagai bentuk tindaklanjut pengaduan masyarakat",tegas Andi Nur Alim dalam keterangannya kepada Bonepos.com, Minggu malam 27 Agustus 2017.
Andi Nur alim berharap tidak ada lagi kejadian serupa terjadi di sulawesi selatan khususnya di makassar agar pelayanan rumah sakit berjalan maksimal.
Penulis : Ilham Iskandar
Editor : Jumardi Ramling
Demikianlah Artikel LMPI Sulsel Minta DPRD Hearing Direktur RSUD Labuang Baji
Sekianlah artikel LMPI Sulsel Minta DPRD Hearing Direktur RSUD Labuang Baji kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.
Anda sekarang membaca artikel LMPI Sulsel Minta DPRD Hearing Direktur RSUD Labuang Baji dengan alamat link https://kabarkatanya.blogspot.com/2017/08/lmpi-sulsel-minta-dprd-hearing-direktur.html
0 Response to "LMPI Sulsel Minta DPRD Hearing Direktur RSUD Labuang Baji"
Posting Komentar