Judul : Final, Golkar Usung Fatmawati Rusdi di Pilkada Sidrap
link : Final, Golkar Usung Fatmawati Rusdi di Pilkada Sidrap
Final, Golkar Usung Fatmawati Rusdi di Pilkada Sidrap
BONEPOS.COM, SIDRAP - Partai Golkar memutuskan mengusung Fatmawari Rusdi untuk maju sebagai Calon Bupati Sidrap, periode 2018-2023 pada Pilkada 2018 mendatang. Demikian diungkapkan Ketua Harian DPP Partai Golkar HAM Nurdin Halid (NH), saat menyerahkan rekomendasi Golkar di Kabupaten Sidrap, Sulawesi Selatan, Senin 16 Oktober 2017.
"Golkar memutuskan merekomendasikan Fatmawati Rusdi. Berdasarkan hasil survei, tingkat kepuasan masyarakat terhadap kinerja Rusdi Masse selama 2 periode, mencapai 80 persen," ungkap Calon Gubernur Sulsel itu saat memberi sambutan dihadapan ribuan massa yang memadati RMS Land Rappang.
NH menilai, kesuksesan Rusdi Masse dalam memimpin Sidrap tidak terlepas dari dukungan Fatwati, sehingga hal ini juga yang mendrong Golkar untuk mengusung Fatmawati untuk melanjutkan pembangunan di Sidrap, apalagi keduanya tidak dapat dipisahkan (Rusdi-Fatmawati).
"Masyarakat tahu, Fatmawati dan Rusdi Masse tidak bisa dipisahkan. Saat ini yang paling tahu kronologi kelanjutan pembangunan di Sidrap hanyalah Fatmawati Rusdi. Untuk itu Fatmawati layak untuk kita usung," ujar.
Sementara itu, pasca terbitnya rekomendasi tersebut, NH meminta kepada seluruh pengurus dan kader Golkar di Sidrap berjuang untuk memenangkan istri Rusdi Masse itu di Pilkada Sidrap 2018 mendatang.
Seperti yang diketahui, untuk maju di Pilkada Sidrap, Anggota DPR-RI ini telah mendapatkan dukungan dari 5 (lima) Partai Politik, yakni Golkar PAN, PKS, PPP dan Nasdem. Pasca bergabungnya Golkar, sejumlah partai lain seperti Haruna, Demokrat, PKB dan PBB juga hampir dipastikan merapat.
Penulis : Ilham Iskandar
Editor : Rizal Saleem
Demikianlah Artikel Final, Golkar Usung Fatmawati Rusdi di Pilkada Sidrap
Sekianlah artikel Final, Golkar Usung Fatmawati Rusdi di Pilkada Sidrap kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.
Anda sekarang membaca artikel Final, Golkar Usung Fatmawati Rusdi di Pilkada Sidrap dengan alamat link https://kabarkatanya.blogspot.com/2017/10/final-golkar-usung-fatmawati-rusdi-di.html
0 Response to "Final, Golkar Usung Fatmawati Rusdi di Pilkada Sidrap"
Posting Komentar