Judul : Harga Telur Ayam Di Ambon Turun
link : Harga Telur Ayam Di Ambon Turun
Harga Telur Ayam Di Ambon Turun
Ambon, Malukupost.com - Harga telur ayam ras yang ditawarkan para pedagang di pasar tradisional Kota Ambon, Maluku terus bergerak turun hingga mencapai Rp1.400/butir."Di Pasar Mardika, sekarang ini telur ayam ras cukup banyak, bahkan harganya turun rata-rata Rp1.400/butir turun dari sebelumnya Rp1.500/butir," kata Rustam pedagang telur ayam ras yang ditemui ditempat penjualannya, Kamis (23/11).
Ia mengatakan, kalaupun ada yang menjual dengan harga Rp1.500/butir hal itu disebabkan mereka memisahkan telur ayam sesuai ukuran, jadi kalau yang kecil dijual dengan harga Rp1.400, maka yang besar Rp1.500/butir.
Selain itu para pedagang mencari sedikit keuntungan guna menutupi beberapa buah telur yang rusak pada saat membeli dari agen pemasok, jadi di dalam satu ikat yang berisikan 180 butir telur sudah pasti ada saja yang rusak baik pecah maupun busuk.
"Pokoknya sekarang ini harga telur ayam ras cukup murah, disebabkan stoknya cukup banyak," ujarnya.
Wenda pengusaha warung makan yang berlokasi di samping salah satu sekolah tingkat SMA di Kota Ambon ketika ditemui sedang membeli 100 butir telur ayam ras dengan harga Rp1.400/butir mengatakan, telur saat ini cukup murah dan terlihat dimana-mana, bahkan harga yang dipatok sekarang ini sudah bertahan sejak Minggu yang lalu.
"Cukup puas, sebab jualan nasi telur dadar maupun telur bulat Rp13.000/porsi, begitu juga dengan nasi ikan tambah telur biasanya masih tetap dipatok harga Rp15.000/porsi sebab memang harga telur masih normal di pasar," ujarnya.
Menguntungkan memang, lanjutnya, sebab banyak masyarakat juga yang mau membeli makanan di warung dengan harga murah.
Inang, agen yang selama ini memasok telur dari Surabaya, mengatakan, telur sekarang ini murah, harga yang ditawarkan para pedagang eceran di pasar yakni Rp245.000/ikat (180 butir), dengan harapan pedagang eceran menjual dengan harga Rp1.400/butir.
"Jadi kalau di pasar pedagang menawarkan kepada para pembeli dengan harga Rp 1.400 hingga Rp1.500/butir sudah sangat murah, dan itu wajar-wajar saja," ujarnya.
Turunnya harga telur ayam ras tidak mempengaruhi turunnya harga telur ayam kampung yang hingga kini tetap dipatok harga Rp3.500/butir, telur burung puyuh Rp2.000/10 butir, dan telur itik Rp2.500 hingga Rp3.000/butir. (MP-5)
Demikianlah Artikel Harga Telur Ayam Di Ambon Turun
Sekianlah artikel Harga Telur Ayam Di Ambon Turun kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.
Anda sekarang membaca artikel Harga Telur Ayam Di Ambon Turun dengan alamat link https://kabarkatanya.blogspot.com/2017/11/harga-telur-ayam-di-ambon-turun.html
0 Response to "Harga Telur Ayam Di Ambon Turun"
Posting Komentar