Judul : Edhy Prabowo Akui Prestasi Nurdin Halid
link : Edhy Prabowo Akui Prestasi Nurdin Halid
Edhy Prabowo Akui Prestasi Nurdin Halid
Edhy Prabowo. IST |
Pada kesempatan itu, Edhy mengungkapkan bahwa dirinya mengakui ketokohan yang melekat pada sosok calon Gubernur Sulsel, Nurdin Halid. Kiprahnya di tingkat nasional hingga internasional, kata dia, menjadikan NH sebagai tokoh dengan segudang prestasi.
"Saya kenal sekali dengan pak Nurdin Halid. Beliau sudah punya segudang prestasi, bukan hanya di bidang politik saja. Mulai dari (bidang) koperasi, pengembangan sepakbola Indonesia, semuanya level internasional," tutur Edhy.
Menurut Edhy, selain berprestasi, Nurdin Halid juga punya jiwa kepemimpinan yang hebat. Apalagi, visi ekonomi kerakyatan yang diusung Nurdin Halid, menurutnya, merupakan gagasan yang dapat menyelesaikan masalah kesenjangan di masyarakat saat ini.
"Pak Nurdin Halid dan Pak Prabowo (Prabowo Subianto) juga kan memang sahabatan sudah sejak dulu," ucapnya.
Selain Edhy, sejumlah tokoh tampak hadir dalam deklarasi pasangan Sehati, seperti Andi Rudiyanto Asapa, dr. Felicitas Tallulembang, Andi Kartini Ottong, Andi Seto Asapa, dan Andi Nurbani Nurdin Halid.
Pada kesempatan itu, Nurdin Halid kembali menegaskan komitmennya membangun kampung sebagi bentuk pengabdian, bukan demi kekuasaan. Ia telah merumuskan berbagai program dalam mewujudkan Sulsel Baru yang sejahtera tanpa ketimpangan.
"Kita punya konsepsi Tri Karya Pembangunan, di antaranya berbasis infrastruktur, ekonomi kerakyatan, dan kearifan lokal," ungkapnya.
Editor : Jumardi Ramling
Demikianlah Artikel Edhy Prabowo Akui Prestasi Nurdin Halid
Sekianlah artikel Edhy Prabowo Akui Prestasi Nurdin Halid kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.
Anda sekarang membaca artikel Edhy Prabowo Akui Prestasi Nurdin Halid dengan alamat link https://kabarkatanya.blogspot.com/2017/12/edhy-prabowo-akui-prestasi-nurdin-halid.html
0 Response to "Edhy Prabowo Akui Prestasi Nurdin Halid"
Posting Komentar