Judul : Disperindag Maluku Gelar Pasar Murah 13 - 16 Juni
link : Disperindag Maluku Gelar Pasar Murah 13 - 16 Juni
Disperindag Maluku Gelar Pasar Murah 13 - 16 Juni
Ambon, Malukupost.com - Pemerintah Provinsi Maluku melalui Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Provinsi Maluku menggelar pasar murah menjelang hari raya Idul Fitri 1438 Hijriyah, yang berlangsung di pelantaran kantor Disperindag mulai dari tanggal 13 sampai 16 Juni, sedangkan pasar murah mobile baru dilaksanakan pada tanggal 14 sampai 15 Juni di kecamatan Leihitu dan Salahutu.Gubernur Maluku Said Assagaff dalam sambutannya, yang dibacakan Asisten II Setda Maluku, Marice Lopulalan, mengatakan pasar murah sesungguhnya merupakan salah satu kebijakan pemerintah daerah untuk memberi pelayanan yang luas kepada masyarakat di tengah berbagai himpitan ekonomi dewasa ini. kesulitan kebutuhan bahan pokok dengan harga murah merupakan salah satu kondisi yang umumnya dialami masyarakat.
“Tingkat permintaan yang tinggi kadang membuat barang-barang kebutuhan dasar menjadi kritis di pasar,” ujarnya.
Menurut Assagaff, diperlukan intervensi pemerintah dalam hal ini pengadaan distribusi dan sasarannya. Intervensi pemerintah dalam hal ini menjadikan sebagai salah satu strategi pensejahteraan dan pemerataan akses ekonomi, terutama akses untuk memenuhi kebutuhan dasar tiap hari.
“Dengan cara itu, kesempatan kita untuk meningkatkan taraf kesejahteraan pun semakin baik, karena masyarakat mampu memenuhi kebutuhan hidup sehari mereka,”ungkapnya.
Dijelaskan Assagaff, pasar murah sebenarnya pemerintah dapat berkomunikasi secara langsung dengan masyarakat dan dapat memahami kondisi pemenuhan kebutuhan hidup keluarga, semakin tinggi daya beli di pasar murah merupakan indikator penunjuk meningkat kesejahteraan masyarakat.
“Sehingga dari situ pemerintah dapat mengkaji langkah kebijakan yang akan dibuat,” katanya.
Assagaff berharap semua pihak terutama para distributor, para pedagang pengecer dan yang lainnya agar tidak melakukan kegiatan spekulasi tertentu sehingga dapat menyebabkan terjadi lonjakan harga yang tidak wajar yang pada akhirnya dapat merugikan masyarakat.
Sementara itu, Kepala Disperindag Provinsi Maluku, Elvis Pattiselano dalam laporannya, mengatakan tujuan dari pasar murah untuk memberikan kesempatan kepada para pengusaha dan distributor, untuk berpartisipasi dalam membantu pemerintah daerah Maluku, dengan menjual kebutuhan pokok masyarakat dengan harga yang terjangkau.
“Meringankan beban masyarakat terutama kaum Muslimin untuk memperoleh kebutuhan pokok dengan harga yang terjangkau dalam menyambut perayaan hari raya Idul Fitri 1438 H, dan membangun kebanggaan dan meningkatkan kecintaan masyarakat terhadap produk dalam negeri,” tandasnya.
Pattiselano menambahkan, komoditi yang dijual dalam pasar murah yang digelar tersebur, yakni telur ayam, gula pasir, tepung terigu, minyak goring, susu kental manis, mie instan, mentega blue dan sachet beras dan beberapa kebutuhan pokok lannya.
“Yang pastinya, semua harga komoditi yang dijual dibawah harga distributor,”pungkasnya. (MP-8)
Demikianlah Artikel Disperindag Maluku Gelar Pasar Murah 13 - 16 Juni
Sekianlah artikel Disperindag Maluku Gelar Pasar Murah 13 - 16 Juni kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.
Anda sekarang membaca artikel Disperindag Maluku Gelar Pasar Murah 13 - 16 Juni dengan alamat link https://kabarkatanya.blogspot.com/2017/06/disperindag-maluku-gelar-pasar-murah-13.html
0 Response to "Disperindag Maluku Gelar Pasar Murah 13 - 16 Juni"
Posting Komentar