Harga Bawang Putih Di Ambon Kembali Naik

Harga Bawang Putih Di Ambon Kembali Naik - Hallo sahabat KABAR KATANYA, Pada Artikel yang anda baca kali ini dengan judul Harga Bawang Putih Di Ambon Kembali Naik, kami telah mempersiapkan artikel ini dengan baik untuk anda baca dan ambil informasi didalamnya. mudah-mudahan isi postingan Artikel Berita, Artikel Daerah, Artikel Kabar, Artikel Kabar Katanya, Artikel Maluku, Artikel Ragam, yang kami tulis ini dapat anda pahami. baiklah, selamat membaca.

Judul : Harga Bawang Putih Di Ambon Kembali Naik
link : Harga Bawang Putih Di Ambon Kembali Naik

Baca juga


Harga Bawang Putih Di Ambon Kembali Naik

Ambon, Malukupost.com - Harga bawang putih yang ditawarkan para pedagang di pasar tradisional Kota Ambon, mulai bergerak naik hingga mencapai Rp36 ribu/kilogram. Hasil pantauan di pasar Mardika dan Batu Merah, Kamis (12/7), para pedagang mematok harga bawang putih Rp36 ribu atau naik dari sebelumnya Rp30 ribu/kilogram, sedangkan bawang merah masih tetap bertahan yakni Rp36 ribu. July, ibu rumah tangga yang ditemui seusai membeli bawang mengaku heran harga bawang ini tidak pernah normal. Beberapa hari yang lalu bawang merah yang menjadi masalah karena tidak merata, sekarang harga bawang putih yang naik.
Ambon, Malukupost.com - Harga bawang putih yang ditawarkan para pedagang di pasar tradisional Kota Ambon, mulai bergerak naik hingga mencapai Rp36 ribu/kilogram.

Hasil pantauan di pasar Mardika dan Batu Merah, Kamis (12/7), para pedagang mematok harga bawang putih Rp36 ribu atau naik dari sebelumnya Rp30 ribu/kilogram, sedangkan bawang merah masih tetap bertahan yakni Rp36 ribu.

July, ibu rumah tangga yang ditemui seusai membeli bawang mengaku heran harga bawang ini tidak pernah normal. Beberapa hari yang lalu bawang merah yang menjadi masalah karena tidak merata, sekarang harga bawang putih yang naik.

"Guna keperluan masak di rumah hari ini terpaksa saya beli bawang putih dan bawang merah masing-masing setengah kilogram supaya pembayarannya satu kilogram Rp36 ribu," katanya.

Ina, pedagang bawang yang menempati pintu keluar terminal mobil Angkutan dalam Kota yang dikonfirmasi mengakui kalau harga bawang putih maupun bawang merah sekarang ini harganya sama yakni Rp36 ribu/kilogram.

Hal ini terjadi karena harga bawang putih terjadi perubahan naik dari Rp30 ribu menjadi Rp36 ribu/kilogram, dan sudah berlaku sejak Rabu (11/7) kemarin.

Dia mengatakan memang ada perbedaan harga di antara sesama pedagang, namun hal itu terjadi akibat harga di tingkat lokasi penjualan juga berbeda, kemudian mutu barang juga berbeda, artinya ada bawang yang ukuran kecil dan besar.

"Jadi kami juga harus pandai berjualan. Selain itu banyak warga yang datang berbelanja juga menginginkan bawang yang bagus untuk dibeli, sudah pasti harganya berbeda," ujar dia.

Dikatakannya, untuk eceran harganya Rp5 ribu/tumpuk, ada juga bawang putih yang sudah dibersihkan dan tinggal dimasak dijual seharga Rp40 ribu/kilogram," ujarnya.

Sedangkan untuk bumbu masak yang lain seperti cabai rawit keriting yang sempat naik hingga Rp58 ribu/kilogram kini sudah turun lagi menjadi Rp50 ribu/kilogram, dan eceran Rp5 ribu/tumpuk.

Untuk cabai merah biasa harganya juga bervariasi Rp50 ribu hingga Rp55 ribu/kilogram, dan cabai rawit Rp40 ribu/kilogram, eceran Rp5 ribu/cupa (cupa ukuran satu kaleng susu kental manis cap Nona).

Sedangkan bumbu masak lainnya seperti jahe, lengkuas, kunyit rata-rata Rp5 ribu/ikat kecil, lemon cina Rp5 ribu/20 buah. (MP-2)


Demikianlah Artikel Harga Bawang Putih Di Ambon Kembali Naik

Sekianlah artikel Harga Bawang Putih Di Ambon Kembali Naik kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.

Anda sekarang membaca artikel Harga Bawang Putih Di Ambon Kembali Naik dengan alamat link https://kabarkatanya.blogspot.com/2018/07/harga-bawang-putih-di-ambon-kembali-naik.html

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Harga Bawang Putih Di Ambon Kembali Naik"

Posting Komentar